Sungguh merisaukan membaca berita-berita pembunuhan belakangan ini. Semakin sering terjadi, pembunuh bukan lagi berasal dari luar lingkungan keluarga dekat, melainkan orang terdekat:
* seorang suami menghabisi istrinya yang baru melahirkan anak kedua, gegara istrinya mengigau yang ditengarai sang suami sebagai perselingkuhan
* seorang ayah tiri dan ibu kandung membunuh anaknya yang masih balita
* seorang anak perempuan membunuh ayah kandungnya
* seorang istri bersama anak perempuan dan pacar anaknya membunuh suami/ayahnya
Keluarga yang seharusnya menjadi sarana praktik cinta kasih di antara para anggotanya dan perlindungan yang aman bagi anggota-anggotanya, kini menjadi sarang kebencian dan balas dendam.
Masih adakah hati nurani pada orang-orang yang melakukan kekejian terhadap keluarganya sendiri?
O... Bunda Maria - Ratu Segala Hati, jangan biarkan si jahat menguasai pikiran dan hati orang-orang zaman ini. Ubahlah hati umat manusia menjadi seperti hatimu yang lembut, penuh kasih, dan rendah hati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar